Sering bingung tentang perbedaan plester dan acian? Siapa sangka kalau keduanya ternyata memiliki peran penting dalam struktur dan estetika rumah. Yuk, ketahui lewat ulasan berikut ini!
Secara umum plester dan acian diaplikasikan agar suatu permukaan menjadi rata. Perbedaan plester dan acian terletak pada bahan yang digunakan. Tak hanya itu, beda lainnya juga meliputi ketebalan lapisan hingga tujuan akhir yang diinginkan.
Pengertian Plester vs Acian
Pengertian plester dalam dunia konstruksi adalah proses lapisan untuk menutupi pasangan batu bata, bata ringan, dan lain sebagainya supaya tampak rapi dan terlindungi. Bahan-bahan dari plester umumnya merupakan campuran semen dan pasir.
Sementara itu, acian adalah proses lapisan tipis pada permukaan dinding yang telah diplester. Dalam artian, proses acian dilakukan setelah plesteran. Acian memungkinkan dinding semakin rata dan halus sehingga siap untuk pengecatan atau finishing akhir.
Urutan Aplikasi dalam Proyek Bangunan
Urutan aplikasi dalam proyek bangunan meliputi berbagai produk. Untuk merek Multi Mortar, urutannya adalah sebagai berikut:
- Perekat Bata
Perekat bata ringan MM-101, semen instan dengan formula khusus untuk perekat bata ringan (ALC). Berbahan dasar semen, pasir pilihan, filler, dan additive yang tercampur secara homogen.
- Plester
Plaster dan pasangan bata MM-201, semen instan dengan formula khusus untuk pengerjaan plasteran dan pasangan bata.
- Acian
Acian plester MM-301, semen instan dengan formula khusus untuk pengerjaan acian pada permukaan dinding plaster baik interior maupun eksterior.
- Perekat Keramik
Perekat keramik lantai MM-401, semen instan dengan formula khusus untuk pengerjaan pemasangan keramik atau batu alam pada lantai.
- NAT Keramik
NAT keramik MM-405, pengisi nat yang dirancang dengan formula khusus untuk segala jenis bentuk keramik pada lantai dan dinding.
Produk ini mempunyai daya rekat yang tinggi, praktis, dan mudah digunakan di segala area, mutunya pun konsisten.
- Perata Lantai
Perata lantai MM-501, semen instan dengan formula khusus untuk pengerjaan lantai yang lebih rata. Menambah ketinggian lantai atau sebagai lantai kerja sebelum pemasangan keramik.
- Perbaikan
Perbaikan permukaan acian MM-504, semen instan dengan formula khusus untuk pengerjaan perbaikan acian yang bergelombang atau retak rambut.
- Beton Instan
Beton Instan MM-BI, semen instan dengan formula khusus untuk beton berbahan dasar semen, pasir pilihan, batu split dan additive yang tercampur dalam satu kemasan hanya perlu dicampur dengan air saja
- Waterproofing
Dua produk waterproofing, MM-508 dan MM-203, memiliki banyak keunggulan yang menguntungkan bagi Anda.
Fungsi Plester dan Acian
Setelah mengetahui perbedaan plester dan acian, kurang lengkap rasanya jika tidak memahami fungsi dari keduanya.
Fungsi plester paling utama adalah untuk meratakan permukaan dinding. Selain itu, plester juga bisa melindungi dinding dari berbagai cuaca dan menutup pori-pori antar bata.
Dampak dari plester terhadap hasil akhir membuat permukaan bakal semakin rata dan kuat. Bahkan apabila proses plester dilakukan dengan baik, hal ini mampu meningkatkan daya tahan dinding jika adanya benturan ringan.
Di sisi lain, fungsi acian adalah sebagai penghalus permukaan plester supaya rata dan rapi. Fungsi lainnya untuk memberikan tampilan akhir yang sedap dipandang sampai dengan meningkatkan daya rekat cat pada dinding.
Nah, bagi Anda yang sedang mencari produk unggulan, Multi Mortar memiliki produk plester MM-201 dan produk acian M-301.
Plaster MM-201
Plaster MM-201 adalah semen instan dengan formula khusus untuk pengerjaan plesteran dan pasangan bata. Keunggulannya antara lain:
- Praktis karena dapat digunakan sebagai plester dan juga pasangan bata
- Menghindari retak akibat penyusutan pada plesteran
- Hemat dalam penggunaan bahan adukan
- Pasangan bata lebih rapi
- Mutu konsisten
Acian MM-301
Acian MM-301 adalah semen instan dengan formula khusus untuk pengerjaan acian pada permukaan dinding plaster, baik interior maupun eksterior. Keunggulannya antara lain:
- Memiliki daya rekat tinggi dan mudah saat diaplikasikan
- Praktis
- Permukaan halus dan kuat
- Dapat diaplikasikan pada interior atau eksterior
- Mencegah terjadinya retak rambut pada dinding akibat penyusutan
- Tidak memerlukan plamir sebagai dasar pengecatan
- Mutu konsisten
Tunggu apa lagi, untuk urusan plester atau acian, produk-produk dari Multi Mortar seperti MM-201 dan MM-301 adalah jawaban terbaik. Kualitas oke dan permukaan dinding rumah Anda bakal semakin kuat, rapi, dan lebih estetis.